Salah satu destinasi wisata yang tidak boleh dilewatkan ketika bertandang ke Kota Jayapura, Papua, adalah Teluk Youtefa.
Selain menawarkan pemandangan yang apik, Teluk Youtefa memiliki banyak spot wisata, mulai dari teluk, tanjung, hutan dataran rendah, mangrove hingga pantai indah.
Teluk Youtefa merupakan teluk kecil terletak dalam kawasan Teluk Yos Sudarso.
Kawasan ini mencakup beberapa kampung (desa adat) yaitu kampung Tobati, Enggros, dan Nafri.
Melansir pariwisata.papua.go.id, teluk ini memiliki pemandangan yang khas berupa pulau-pulau karang dengan hamparan perairan biru.
Salah satu spot andalan di Teluk Youtefa yaitu Danau Sentani yang siap memanjakan para pengunjung dengan pemandangan indahnya.
Teluk Youtefa juga menawarkan beragam destinasi wisata bahari yang komplit.
Teluk Youtefa memiliki hutan bakau sepanjang 200-meter dari garis pantai.
Hutan bakau dengan pohon bisa setinggi 7–12-meter, yang membuat Teluk Youtefa terasa rimbun dan sejuk.
Belum lagi keindahan pantai, tanjung, hutan dataran rendah, yang bisa membuat wisatawan betah di Teluk Youtefa.
Spot lain yang menjadi incaran wisatawan kala berkunjung ke Teluk Youtefa adalah Pantai Hamadi.
Terbentang luas sepanjang dua kilometer, pantai yang satu ini bakal memanjakan wisatawan dengan pemandangan langit, air laut biru dan hembusan angin sepoi-sepoi yang berpadu dengan deburan ombak santai.
Selain pemandangan, Pantai Hamadi menyimpan sejarah penting di masa lalu.
Pada Perang Dunia II, pantai ini menjadi pusat pertahanan tentara sekutu di wilayah Jayapura.
Jadi, ketika datang ke Pantai Hamadi pengunjung akan menemukan banyak obyek peninggalan perang seperti puing tank hingga kapal perang.
Tak jauh dari Pantai Hamadi, juga terdapat Gunung Mher yang sangat cantik.
Gunung Mher dikenal menyimpan legenda asal usul Suku Tobati dan Enggros.
Menurut keyakinan warga, Goa Mher ialah tempat lahirnya dua suku yang kini mendiami Teluk Youtefa.
Spot lain di Teluk Youtefa adalah Tanjung Kaswari, yang dikenal karena pantainya sejuk dan rindang dengan deretan pohon cemara yang indah.
Seluruh keindahan alam itu dibingkai dengan kemegahan Jembatan Youtefa, yang melengkung berwarna merah.
Jembatan ini melintang dari Kota Jayapura, Kampung Hamadi, hingga Distrik Muara Tami.
Jembatan yang diresmikan pada Oktober 2019 lalu ini merupakan salah satu ikon Kota Jayapura.
NAOMY A.
NUGRAHENI